MAKASSAR, BB — PT Perkebunan Nusantara XIV sebagai BUMN yang bergerak dibidang Perkebunan bersiap mengedepankan potensi dan keunggulan untuk dipromosikan dan dipasarkan agar semakin banyak stakeholder yang mengenal PTPN XIV.
Dengan pemahaman tersebut, PTPN XIV akan menggali dan mengeksplorasi berbagai gagasan inovatif dari segenap lapisan Karyawan dan Masyarakat untuk dapat dituangkan kedalam sebuah Karya Desain Logo Perusahaan yang bertujuan untuk mempersatukan tekad, semangat, jiwa, cipta, dan karsa sebagai wujud pelaksanaan budaya AKHLAK sebagai core values PTPN XIV melalui Sayembara Desain Logo PTPN XIV.
Detail Pelaksanaan Sayembara Desain Logo
Peserta :
Kategori Internal : Karyawan PTPN XIV
Kategori Eksternal : Masyarakat Umum
Kriteria Logo :
Kriteria Isi : mengakomodasi visi, corporate values (AKHLAK), mencerminkan potensi dan semangat kebangkitan.
Kriteria Simbol/gambar : menarik, mudah dipahami dan mudah diingat.
Kriteria Bentuk : unik (tidak mengandung kemiripan unsur dengan logo PTPN lain) serta mengikuti kaidah/prinsip-prinsip desain (kesatuan, keseimbangan, proporsi, irama dan dominasi).
Kriteria Warna : warna utama/primer mengikuti Logo Holding Perkebunan Nusantara (Hijau, Emas dan Biru) serta memiliki komposisi yang seimbang, serasi dan fleksibilitas untuk diaplikasikan ke berbagai media.
Tahapan Pelaksanaan Sayembara Logo :
Waktu Pendaftaran : 21 – 25 Juni 2021
Batas akhir pengumpulan desain : 12 Juli 2021
Pengumuman seleksi 5 (lima) besar : 16 Juli 2021
Penilaian Sosial Media : 16 – 22 Juli 2021
Presentasi 5 (lima) besar dihadapan dewan juri secara daring : 23 Juli 2021
Pengumuman Pemenang 3 (tiga) besar : 26 Juli 2021
Penyerahan Award dan Launching Logo : 17 Agustus 2021 *tentatif
Untuk Info Lebih Lanjut bisa Cek Website Resmi Perusahaan atau Scan Barcode di foto ya Sobat.
So, Selamat Berkarya ..
Salam Ewako!!.(**/Sumber Medsos PTPN XIV).