SINJAI — Bupati Sinjai, H.Sabirin Yahya S.Sos menerima penghargaan dari Gubernur Sulawesi Selatan sebagai Juara II Terbaik Tindak Lanjut yang diserahkan oleh Inspektur Inspektorat Kabupaten Sinjai, Drs.A.Talha bertempat di Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Jumat pagi (22/12).
Selanjutnya, Bupati menerima pula Tim Badan Pemeriksa Keuangan yang diketuai oleh Dwi Agustina Haryati.
Kasubag. Bina Hubungan Eksternal Bagian Humas Setdakab. Sinjai, H.Amiruddin,S.Sos, M.Si menyampaikan bahwa Tim BPK menemui Bupati untuk melaporkan hasil pemeriksaan pendahuluan tahap awal yang telah dilaksanakan selama beberapa hari ini di Kabupaten Sinjai sekaligus berpamitan.
Dalam acara tersebut, Bupati didampingi oleh Plt.Sekda Sinjai, Asisten Administrasi Umum dan Kepala BPKAD Sinjai. (Hms)
Editor : Supardi